Bayi mengalami ruam popok? Sebaiknya Bunda segera tangani agar si kecil terhindar dari kondisi yang membuatnya merasa tidak nyaman dan rewel. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan salep ruam popok yang ampuh dan aman untuk si kecil.
Ruam popok merupakan masalah kulit yang umum terjadi pada bayi yang menggunakan popok sehari-hari. Kondisi ini biasanya ditandai dengan kulit tampak lecet, kemerahan dan gatal-gatal.
Bayi yang terkena ruam popok pun biasanya akan sulit tidur dan menjadi lebih rewel dari biasanya.
Namun Bunda tidak perlu khawatir karena sebenarnya kondisi kulit yang satu ini bukan merupakan masalah serius. Apalagi jika gejala ruam popok pada anak yang muncul masih tergolong ringan. Bunda bisa menangani sendiri dengan melakukan perawatan di rumah.
Tentunya, selain memilih popok yang tepat, penggunaan salep ruam popok terbaik juga dapat mengatasi masalah ruam pada bagian tubuh si kecil yang tertutupi popok.
Nah, apa saja salep ruam popok yang ampuh dan aman digunakan untuk bayi? Yuk, kita ulas!
Rekomendasi salep ruam popok terbaik untuk si kecil
Berikut ini produk yang dapat membantu mengatasi dan mencegah ruam popok:
Cream ruam popok Bepanthen
Rekomendasi pertama ada Salep Bepanthen yng mengandung dexpanthenol. Kandungannya ini ampuh mengatasi masalah ruam popok, mempercepat penyembuhan luka sekaligus merangsang regenerasi kulit baru.
Tidak hanya itu, karena senyawa aktif dexpanthenol juga memiliki sifat humektan yang dapat membuat kulit lebih lembap dan juga memiliki efek antiinflamasi.
Nah, buat Bunda yang bayinya memiliki masalah kulit sensitif, Bepanthen Ointment bisa jadi pilihan yang tepat karena bahannya bebas bahan pengawet dan tanpa tambahan pewangi sehingga sangat aman untuk kulit bayi.
Salep yang dapat mengobati masalah iritasi pada kulit bayi ini juga sangat mudah ditemukan karena tergolong obat bebas yang dapat diperoleh tanpa resep dokter.
Momami Chubby Bum Balm
Berikutnya ada Momami Chubby Bum Balm yang juga bisa menjadi pilihan terbaik untuk mengatasi ruam popok. Produk ini sudah teruji secara dermatologi jadi pastinya aman untuk kulit si kecil.
Dalam krim ruam popok ini terdapat sunflower oil yang dapat membantu penyembuhan iritasi serta olive oil yang berfungsi menutrisi dan memberikan kelembapan pada kulit bayi.
Selain itu, Momami Chubby Bum Balm mengandung shea butter yang fungsinya sebagai pelembap kulit dan mampu membantu merawat ruam pada kulit.
Sebamed Baby Diapers Cream
Rekomendasi krim ruam popok bayi berikutnya adalah Sebamed Baby Diapers. Krim ini mengandung squalene, lecithin, serta panthenol yang dapat membantu meregenerasi kulit dan menyembuhkan luka akibat ruam popok.
Sudah diperkaya juga dengan kandungan parafin dan titanium dioxide yang fungsinya melindungi kulit bayi sehingga ampuh mencegah munculnya ruam.
Cetaphil Baby with Organic Calendula Diaper Cream
Cetaphil Baby with Organic Calendula Diaper Cream merupakan produk yang dapat membantu meredakan gejala serta menenangkan rasa tidak nyaman akibat ruam popok pada bayi.
Produk ini diformulasikan dengan kandungan calendula organik, minyak biji bunga matahari, glycerin, dan minyak almond dalam produk ini dapat membantu menenangkan, memberikan kelembapan, serta memberikan perlindungan pada kulit bayi.
Keunggulan dari produk ini adalah sudah teruji secara dermatologi dan hipoalergenik sehingga aman untuk kulit bayi.
Mustela Barrier Cream
Mustela Barrier Cream mengandung bahan alami yang telah teruji secara klinis dapat mencegah dan mengatasi iritasi atau kemerahan akibat ruam popok.
Kandungan Avocado Perseose dalam produk ini dapat berguna untuk memperkuat, melindungi, dan menjaga kelembapan kulit bayi.
Kandungan Oxoline Alcacer berguna untuk meredakan iritasi dan kemerahan. Sementara kandungan Sunflower Oil Distillate dapat membantu memperbaiki lapisan kulit yang bermasalah akibat iritasi. Kandungan Zinc Oxide berguna untuk melapisi kulit agar tahan terhadap urin, bakteri, feses, dan iritan lainnya.
QV Baby Barrier Cream Soothes And Protect Nappy Rash
Krim ruam popok dari QV ini dapat membantu menenangkan kulit bayi yang mengalami ruam popok serta mencegah timbulnya ruam popok.
Produk ini mengandung zinc oxide yang dapat membentuk lapisan pelindung kulit sehingga mampu memberikan perlindungan kulit dari iritasi akibat deterjen, bahan kimia, serta iritan lainnya.
Tidak hanya digunakan untuk bagian bokong, produk ini juga dapat digunakan untuk mencegah ruam di wajah bayi. Keunggulan lain dari produk ini adalah dapat membantu membuat kulit bayi menjadi lebih lembap.
Ceradan Diaper Cream
Ceradan Diaper Cream dapat membantu melindungi serta mencegah ruam popok. Produk ini diformulasikan dengan tiga bahan aktif, yaitu ceramide, seng oksida, dan oktedine.
Ceramide berguna untuk membangun kembali lapisan pelindung kulit, zinc oksida dapat mencegah ruam popok, serta oktenide berguna untuk mengontrol pertumbuhan mikroorganisme pada kulit.
Krim ruam popok Ceradan ini tidak hanya bisa digunakan untuk kulit bayi, tetapi juga cocok untuk digunakan oleh segala usia dengan semua jenis kulit.
Penutup
Nah, itulah beberapa produk untuk ruam popok yang bisa dicoba untuk mengatasi kemerahan.
Jika kondisi kulit bayi Bunda tidak kunjung membaik setelah beberapa hari, maka segera hubungi dokter untuk mendapatkan penangan yang tepat.
Semoga informasi ini bermanfaat. Sekian Jurnal Bunda hari ini.